Visa Khusus “Pekerja Berketrampilan Spesifik/Specified Skilled Worker” (Visa Tokutei Ginou)

2025/1/17

Dokumen-dokumen yang perlu dilengkapi dalam mengajukan permohonan visa:

1.    Paspor (asli)
2.     Formulir permohonan visa [download (PDF)] (harus ditandatangani oleh pemohon sesuai dengan paspor) dan satu pasfoto terbaru ditempel pada formulir (ukuran 4,5 x 3,5 cm, diambil 6 bulan terakhir, tanpa latar atau background putih, bukan hasil editing, dan jelas/tidak buram)
Contoh pengisian Formulir Permohonan Visa
3.   KTP (asli dan 1 lembar fotokopi) dan KK (1 lembar fotokopi)
*apabila tidak dapat melampirkan KTP asli, bisa melampirkan fotokopi yang sudah dilegalisir oleh Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil.
4.   Certificate of Eligibility (1 lembar fotokopi)
5.   Print-out/hasil cetak E-KTLN (Kartu Tenaga Kerja Luar Negeri (SISKOTKLN) BNP2TKI.Informasi lebih lanjut mengenai E-Kartu ini, dapat dilihat pada tautan berikut:
http://siskotkln.bnp2tki.go.id/
6.   Checklist dokumen persyaratan visa [download (PDF)]

Perhatian:
  • Dokumen masing-masing pemohon visa harus disusun dimulai dari checklist, kemudian diikuti dengan dokumen no. 2 – 5, dan dijepit dengan masing-masing paspor sebelum diserahkan ke loket pelayanan visa.
  • Dokumen selain daftar di atas akan diminta bila dianggap perlu.
  • Kertas yang dipakai untuk fotokopi berukuran A4.
PERHATIAN:
1.    Pengajuan Certificate of Eligibility (CoE) hanya dapat dilakukan di kantor Imigrasi di Jepang oleh sponsor/penjamin yang berada di wilayah Jepang.
Seluruh pertanyaan terkait hal ini, mohon diajukan langsung ke Immigration Services Agency of Japan (http://www.immi-moj.go.jp/english/index.html)
2.     Untuk mengajukan Visa Khusus Tokutei Ginou ini, pemohon harus sudah mendaftarkan dirinya pada SISKOTKLN dari BNP2TKIPertanyaan terkait prosedur untuk mendapatkan E-Kartu Tenaga Kerja Luar Negeri, silahkan diajukan ke BNP2TKI (Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia) atau klik link berikut: http://siskotkln.bnp2tki.go.id/