Visa Kunjungan Sementara untuk Kunjungan Keluarga atau Teman

2025/4/7

Dokumen-dokumen yang perlu dilengkapi dalam mengajukan permohonan visa untuk kunjungan keluarga/teman:
 

1.    Paspor (asli)
2.     Formulir permohonan visa [download (PDF)] (harus ditandatangani oleh pemohon sesuai dengan paspor) dan satu pasfoto terbaru ditempel pada formulir (ukuran 4,5 x 3,5 cm, diambil 6 bulan terakhir, tanpa latar atau background putih, bukan hasil editing, dan jelas/tidak buram)
Contoh pengisian Formulir Permohonan Visa
3.   KTP (asli dan 1 lembar fotokopi) dan KK (1 lembar fotokopi)
*apabila tidak dapat melampirkan KTP asli, bisa melampirkan fotokopi yang sudah dilegalisir oleh Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil.
4.   Fotokopi Kartu Mahasiswa atau Surat Keterangan Mahasiswa Aktif (hanya bila masih mahasiswa)
5.   Surat undangan disertai alasan mengundang/shoheiriyusho [Bahasa Jepang (PDF)] [Bahasa Inggris (PDF)]
6.   Dokumen yang membuktikan hubungan dengan keluarga/teman yang dikunjungi di Jepang.
Keluarga: kosekitohon (family register), dsb. Teman: foto, email, dsb.
7.   Dokumen yang berkenaan dengan biaya perjalanan:
a. Bila pihak pemohon yang bertanggung jawab atas biaya (boleh salah satu)
- Rekening koran 3 bulan terakhir (dilegalisir bank – stempel dan tanda tangan basah)
- Buku tabungan (asli dan fotokopi halaman identitas + halaman transaksi 3 bulan terakhir)
*apabila tidak dapat melampirkan buku tabungan asli, bisa melampirkan fotokopi yang sudah dilegalisir Bank.
b. Bila pihak Jepang yang bertanggung jawab atas biaya
(1) Surat jaminan/mimotohoshosho [Bahasa Jepang (PDF)] [Bahasa Inggris (PDF)]
(2) Dokumen yang berkaitan dengan keuangan Pengundang/Penjamin (salah satu atau lebih)
- Bukti penghasilan/shotokushomeisho
- Bukti pembayaran pajak/nozeishomeisho (yang tercatat penghasilan)
- Surat referensi Bank/ginkozandakashomeisho (tidak menerima fotokopi buku tabungan)
(3) Juminhyo (data kependudukan yang memuat seluruh anggota keluarga). Bila Pengundang/Penjamin adalah WN Asing yang berdomisili di Jepang tidak dapat menyertakan Juminhyo, maka perlu untuk menyertakan fotokopi residence card.
8.   Bukti pemesanan tiket (dokumen yang dapat membuktikan tanggal masuk-keluar Jepang)
9.   Jadwal perjalanan/taizaiyoteihyo [Bahasa Jepang (PDF)] [Bahasa Inggris (PDF)]
(Contoh penulisan [Bahasa Jepang (PDF)] [Bahasa Inggris (PDF)]
10.   Checklist dokumen persyaratan visa kunjungan keluarga/teman [download (PDF)]

Perhatian:
  • Dokumen masing-masing pemohon visa harus disusun dimulai dari checklist, kemudian diikuti dengan dokumen no. 2 – 9, dan dijepit dengan masing-masing paspor sebelum diserahkan ke loket pelayanan visa.
  • Dokumen selain daftar di atas akan diminta bila dianggap perlu.
  • Kertas yang dipakai untuk fotokopi berukuran A4.

Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam mempersiapkan dokumen dari pihak Jepang:
Apabila seluruh biaya perjalanan dijamin oleh pihak Jepang maka pengundang dan penjamin harus mempersiapkan dokumen yang diperlukan (tercantum pada persyaratan permohonan Visa), lalu dikirim kepada pemohon Visa (pastikan agar tidak mengirimnya ke Konsulat Jenderal Jepang). Dokumen yang dikirimkan kepada pemohon visa tidak harus dokumen asli, namun tidak menutup kemungkinan bila dokumen asli diperlukan pada saat proses pemeriksaan dokumen.
(1)   Shoheiriyusho (Surat Undangan Disertai Alasan Mengundang)
- Surat ditujukan kepada Konsulat Jenderal Jepang
- Melengkapi tujuan masuk ke Jepang dengan rencana kegiatan yang akan dilakukan di Jepang (jelaskan dengan rinci, bukan dengan keterangan singkat seperti "wisata, kunjungan teman, atau kunjungan keluarga").
- Pada kolom pengundang, pastikan agar alamat, nama lengkap, dan nomor telepon, serta stempel tertulis dengan jelas (bagi WN Asing yang tidak memiliki stempel dapat menuliskan tanda tangan).
*Bagi organisasi atau perusahaan, diwajibkan untuk melengkapi surat dengan tanda tangan dan stempel kantor resmi (Daihyosha-in, Yakushoku-in atau Sha-in).
- Nama pemohon ditulis dengan huruf romawi. Apabila jumlah pemohon Visa lebih dari satu orang, maka di belakang nama perwakilan pemohon Visa ditulis "[jumlah] orang pemohon lainnya, sesuai dengan yang tercantum pada daftar nama". Kemudian, mengenai kewarganegaraan, nama, pekerjaan, serta tanggal lahir seluruh peserta dilampirkan dalam daftar nama pemohon Visa [Bahasa Jepang (PDF)] [Bahasa Inggris (PDF)].
- Pastikan untuk melengkapi tanggal, bulan, dan tahun pada formulir saat itu juga (jangan sampai kosong, tidak dibenarkan apabila dilengkapi, diganti, ditambahkan, atau dikurangi di kemudian hari).
(2)   Taizaiyoteihyo (Jadwal Perjalanan)
- Pastikan untuk mengisi tanggal kedatangan di Jepang dan keberangkatan pulang ke Indonesia. Selain itu, diharapkan untuk mengisi nama maskapai penerbangan dan bandara yang akan digunakan apabila jadwal penerbangan telah ditentukan.
- Mengisi keterangan lengkap mengenai tempat tinggal di Jepang (apabila hotel, harap menulis nama hotel, alamat, dan nomor telepon).
- Menulis rencana kegiatan sehari-hari saat berada di Jepang. Apabila suatu kegiatan dilakukan berkelanjutan dalam beberapa hari, maka dapat ditulis dengan (thn/bln/tgl~thn/bln/tgl).
(3)   Mimotohoshosho (Surat Jaminan)
- Pastikan untuk melengkapi semua hal yang tertulis pada surat jaminan (lengkapi dengan stempel), apabila tidak lengkap, maka tidak akan diterima.
- Hal-hal lain diterangkan dalam "Surat Undangan Diserta Alasan Mengundang".
(4)   Shotokushomeisho (Bukti Penghasilan)
Merupakan dokumen asli bukti penghasilan berupa sertifikat yang dikeluarkan oleh kepala daerah setempat yang menerangkan tentang pendapatan pada tahun sebelumnya (apabila tidak ada, menyerahkan bukti penghasilan 2 tahun sebelumnya).
(5)   Nozeishomeisho (Bukti Pembayaran Pajak)
Mempersiapkan bukti pembayaran pajak berupa sertifikat (formulir 2) yang dikeluarkan oleh kepala kantor pajak daerah setempat yang menerangkan pendapatan yang diperoleh pada tahun sebelumnya (apabila tidak ada, menyerahkan bukti pembayaran pajak 2 tahun sebelumnya).
(6)   Ginkozandakashomeisho (Surat Referensi Bank)
Merupakan dokumen keuangan yang dikeluarkan oleh lembaga keuangan yang menunjukkan jumlah saldo pada suatu akun dengan periode yang ditentukan.